Membaur dengan warga binaan di desa sungai pangkalan I Bhabinkamtibmas Brigpol zarnganudin bersama-sama masyarakat desa binaanya berbaur untuk melakukan gotong royong kerja bakti merabat jalan yang menuju lapangan sepak bola desa sungai pangkalan I Kecamatan sungai raya, (8/1/2019 ).
Sudah menjadi tugas seorang Bhayangkara sebagai Abdi Negara yang tidak mengenal menyerah seperti yang dilakukan brigpol zarnganudin sebagai pelindung pengayom dan pelayan masyarakat dikala di desa binaanya sedang melakukan kerja bakti merabat jalan brigpol zarnganudin tetap turun dan bergabung bersama masyarakatnya untuk membantu gotong royong / kerja bakti bersama warga binaanya.
Disamping membantu masyarakat di desa binaan untuk gotong royong/ kerja bakti merabat jalan brigpol zarnagnudin juga menyampaikan pesan –pesan kamtibmas kepada warga binaanya di sela-sela waktu istirahat mengajak elemen masyarakat bersinergi menjaga situasi Kamtibmas tetap kondusif dengan cara mengaktifkan kembali Pos Kamling.
“Dengan aktifnya penjagaan di Pos Kamling, kita semua berharap Kamtibmas di wilayah desa dapat tercipta khususnya keamanan pada malam hari, oleh sebab itu perlunya dukungan dari semua pihak untuk mewujudkan kondusifitas tersebut”. Ucap Brigpol zarnganudin.
Kapolsek Sungai Raya AKP Syaiful Bahri, S.IP ditempat terpisah mengatakan” Anggota yang mengemban fungsi Bhabinkamtibmas harus selalu hadir di tengah-tengah masyarakat binaanya apalagi ada kegiatan masyarakat walaupun di hari Minggu atau hari libur karena itu sebagai bentuk pengabdian dan kepedulian sebagai anggota Polri”tutup Kapolsek.
penulis : sahri
Tidak ada komentar:
Posting Komentar